Tahukah Anda - HUMAN Papilloma Virus (HPV) adalah penyebab terbanyak timbulnya kanker leher rahim. Bukan hanya pada leher rahim/serviks, namun virus ini juga pemicu kanker pada vulva, vagina, penis, anus serta bagian belakang dari tenggorokan (orofaring, pangkal lidah dan tonsil/amandel).
Secara keseluruhan terdapat lebih dari 150 jenis HPV, yang dikode dengan angka. Beberapa jenis HPV tidak menyebabkan kanker, dan hanya menginfeksi kulit sebagai papiloma Warts.
HPV disebarkan melalui hubungan seksual atau kontak antara kulit dengan kulit. Kebanyakan orang tidak mengetahui bahwa dirinya mengidap HPV, kondisi kanker (terutama kanker leher rahim) hanya terjadi pada keadaan seorang penderita telah bertahun-tahun mengidap HPV. Kadangkala HPV juga hidup pada smegma (kotoran pada ujung penis yang tidak disunat).
Kanker leher rahim dapat dicegah, di antaranya dengan uji skrining yang teratur. Skrining yang dianjurkan adalah Pap Smear dan Uji HPV. Pap Smear adalah skrining untuk melihat perubahan-perubahan pada serviks yang dapat menimbulkan kanker leher rahim. Semua wanita yang telah menikah sebaiknya memeriksakan dirinya dengan Pap Smear mulai usia 21 tahun.
Baca Juga :
Uji HPV mencari adanya virus yang dapat menyebabkan perubahan abnormal pada leher rahim. Pada wanita usia 30 tahun ketas, Uji HPV dapat dilakukan bersamaan dengan Pap Smear. Uji skrining sangat baik apabila dilakukan sebelum terdapat tanda-tanda kanker, sehingga perubahan abnormal yang ada dapat diatasi dan ditangani sebelum berkembang menjadi kanker.
Kedua uji skrining ini tidak dimaksudkan untuk melihat kanker pada organ lain, uji fertilitas, dan infeksi menular seksual.
Saat ini terdapat tiga jenis vaksin yang dikembangkan untuk mencegah HPV :
a. Vaksin HPV bivalen, yang digunakan untuk HPV tipe 16 dan 18 (dikenal sebagai tipe tersering yang menyebabkan kanker leher rahim).
b. Vaksin HPV quadrivalen, untuk HPV tipe 16, 18 serta tipe 6 dan 11 (penyebab papiloma Warts).
c. Vaksin HPV 9-valent, untuk HPV tipe 6,11,16 dan 18 serta HPV 31,33,45,52 dan 58.
Semoga informasi ini bermanfaat untuk kita semua, jadilah bermanfaat untuk orang lain dengan menyebarkan informasi ini.
Sumber : inilah.com
0 Response to "WASPADAI HUMAN Papilloma Virus (HPV) Penyebab Kanker Leher Rahim"
Post a Comment